Pages

Monday, April 27, 2009

Vendor PC Apa yang Paling Memuaskan?



Macbook Air (Ist.)
Jakarta - Vendor PC tak lagi dituntut hanya untuk menjual produk, memberikan pelayanan terbaik demi kepuasan pelanggan saat ini juga memiliki peran penting terhadap citra mereka.

Dalam sebuah survei terhadap sekitar 4.500 responden, lembaga analis Forrester coba mencari tahu vendor PC apa yang dianggap paling memuaskan dalam memberikan pelayanannya.

Ada tiga pertanyaan sederhana namun 'membunuh' yang diberikan Forrester kepada responden guna mengetahui sejauh mana merek-merek besar di industri PC itu dalam memuaskan pelanggannya.

Pertanyaan tersebut antara lain, seberapa efektifkah perusahaan tersebut memenuhi kebutuhanmu? Seberapa mudahkah Anda berurusan dengan perusahaan tersebut? Dan yang terakhir adalah seberapa jauh Anda menikmati berinteraksi dengan perusahaan tersebut?

Setelah jawaban terkumpul, nama sang jawara akhirnya muncul. Siapakah dia? Jika tebakan Anda adalah Apple, maka Anda benar. Perusahaan besutan Steve Jobs itu berhasil mendapat mahkota sebagai perusahaan dengan layanan terbaik versi Forrester ini.

Tak hanya inovasinya saja yang seru dan menyenangkan, namun ternyata layanan yang diberikan Apple diklaim membuat konsumennya puas. Apple dalam survei ini berhasil melampaui Gateaway, Hewlett-Packard, serta Compaq.

Kemudian sebaliknya, perusahaan komputer mana yang dinilai memiliki layanan terburuk? Dikutip detikINET dari Vnunet, Minggu (19/4/2009), ternyata diterima oleh Dell. Tentunya hal ini menjadi sebuah cambukan untuk berbenah bagi perusahaan yang berbasis di berbasis di Amerika itu.

Wuzz, Prosesor Phenom Bisa Ngebut Sampai 7GHz



AMD Phenom (ist)
Jakarta - Salah satu komunitas tukang oprek komputer dari China berhasil menorehkan sejarah di sebuah situs pencatat rekor overclocking. Komunitas yang menamakan dirinya "LimitTeam_Sigh" ini berhasil menggenjot kecepatan prosesor Phenom II X4 955 BE keluaran AMD dari 3,2GHz menjadi 7GHz.


Tambahan huruf BE yang bermakna Black Edition itu mengindikasikan bahwa prosesor ini memang diperuntukan untuk kalangan overclocker. AMD sendiri mengklaim prosesor Phenom II X4 955 BE dapat dengan mudah dinakikan clock-nya menjadi 3,8 GHz tanpa pendingin khusus.


Cara yang dilakukan para pengoprek asal negeri bambu ini tergolong sangat ekstrim. Mereka membekukan prosesor dalam suhu di bawah 140 derajat celcius dengan bantuan cairan nitrogen.


Alhasil, seperti detikINET kutip dari pcgamehardware, Sabtu (25/4/2009), prosesor yang berhasil dikebut kecepatannya sampai 7GHz tersebut mendapat skor 45,474 oleh 3D Mark 2005.
 
Design by Sarwo Hadi Pramono | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Online Project management